Blogger news

Thursday 8 December 2016

Kembangkan Sentra Produksi Buah

(Republika, 9 Desember 2016)


Dilansir dari laman Repeblika.co.id, Selasa (29/11), buah impor masih banyak membanjiri pasar lokal Indonesia. Padahal, Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengharapkan Indonesia menjadi salah satu negara utama pengekspor buah di dunia.

                Diantara penyebab masih terjadinya buah impor membanjiri pasar lokal karena masih terkendalanya pasokan kebutuhan di dalam negeri sehingga dalam menanggulangi hal ini mengambil jalan untuk menerima impor buah. Memang tidak salah jika dalam hal ini mengambil kebijakan impor. Akan tetapi, dari banyaknya impor yang telah membanjiri di dalam negeri ini mengundang kekhawatiran tersendiri bagi para petani lokal. Selain pendapatan yang berkurang, sumber daya di Indonesia yang subur pun seolah tidak di maksimalkan dengan baik.


Dalam hal ini mesti di tegaskan kembali tentang kebijakan mengenai daerah-daerah di Indonesia yang akan menjadi sentra produksi buah maupun pangan. Pemerintah menentukan wilayah-wilayah mana saja yang akan digunakan sebagai sentra produksi buah maupun pangan. Dalam mewujudkan hal ini perlu adanya koordinasi dengan pemerintah daerah untuk mengetahui topografi wilayah di daerah tersebut dan apa yang cocok untuk dikembangkan di sana.

Setelah ditetapkan berdasarkan topografi wilayah, pembenahan yang tak kalah pentingnya selain dalam hal mengutamakan bibit yang unggul dan perawatan adalah membenahi akses untuk distribusi. Tak jarang akses jalan yang sulit dijangkau juga menjadi penyebab keterlambatan pasokan buah maupun pangan di Indonesia.


Besar harapan rakyat, menginginkan bangsa Indonesia menjadi salah satu negara utama pengekspor buah di dunia. Dengan tercapainya hal ini menunjang perbaikan dalam bidang perekonomian di Indonesia.

0 comments:

Post a Comment